Site icon arthanugraha.com

Kelebihan Hotel Sebagai Tempat Resepsi Pernikahan Di Masa Pandemi

tempat resepsi pernikahan

Pernikahan adalah momen sekali seumur hidup yang kini tak hanya diimpikan oleh wanita tapi juga laki-laki di seluruh belahan dunia. Maka tak heran jika seseorang dapat menabung bertahun-tahun hanya demi momen satu atau beberapa hari yang akan dia jalani dalam hidupnya. Menentukan tema, tempat resepsi pernikahan, makanan dan segala pernak-pernik kecil sebuah pernikahan dianggap sama pentingnya dengan menentukan pasangan dalam pernikahan. Menariknya, banyak orang yang menyelenggarakan resepsi di hotel. Mari simak apa saja kelebihan wedding hotel ini.

Resepsi Pernikahan Di Masa Pandemi

Di masa pandemi Covid 19 yang sudah berjalan lebih dari satu tahun ini membuat beberapa dari kita menunda pernikahan karena larangan berkumpul (social distancing) yang digemakan oleh pemerintah. Namun akhirnya setelah setahun pandemi berjalan diiringi menurunnya jumlah masyarakat yang dinyatakan positif Covid 19 di berbagai daerah membuat pemerintah membuka lagi kesempatan bagi pasangan yang ingin mengadakan resepsi pernikahan mereka di tempat umum, tentunya dengan berbagai protokol kesehatan yang harus dipatuhi.

Bagi saya, hotel menjadi salah satu tempat yang saya anggap sangat tepat untuk mengadakan pesta pernikahan di masa pandemi Covid 19 seperti saat ini, mengapa bisa demikian? Yuk kita simak alasannya di bawah ini.

1. Praktis

Dengan mengadakan pesta pernikahan di hotel maka otomatis kita tidak perlu mengeluarkan banyak tenaga dan waktu yang tentunya lebih praktis daripada mengadakan pernikahan di rumah atau gedung karena selesai acara pesta kita tak perlu harus sibuk beberes rumah dan bisa langsung istirahat tanpa harus merepotkan anggota keluarga inti maupun kerabat yang sengaja datang dari jauh untuk berbagi kebahagiaan pernikahan kita, toh arti perayaan pernikahan sejatinya adalah berbagi kebahagiaan, bukannya berbagi beban pekerjaan kan? 

2. Lebih Aman Dan Mudah Dalam Menerapkan Protokol Kesehatan

Keamanan yang saya maksud disini bukan hanya keamanan secara fisik saja (dengan adanya security dan lainnya) namun juga lebih aman secara kesehatan karena dengan mengadakan pesta pernikahan di hotel maka akan mudah menerapkan protokol kesehatan.

Seperti yang kita ketahui, hotel merupakan area umum yang biasanya memiliki metode dan peraturan sendiri dalam menerapkan protokol kesehatan seperti membedakan jalan keluar dan masuk tamu pernikahan, membatasi jumlah tamu dengan yang hadir di pesta pernikahan dengan menentukan jam tertentu untuk jumlah tamu pernikahan yang mungkin melebihi kapasitas gedung dalam rangka social distancing sehingga semua tamu dapat terakomodir dengan baik namun protokol kesehatan juga tetap terjaga. Biasanya hotel juga menyediakan alat-alat protokol kesehatan sendiri yang lebih lengkap seperti alat pengukur suhu badan, tersedianya bilik disinfektan, tersedianya wastafel, hingga hand sanitizer yang ada di setiap tempat sehingga memberikan rasa aman bagi tamu maupun penyelenggara acara pernikahan.

3. Memberi Kesan Pesta Pernikahan Yang Anti Mainstream

Dengan mengadakan pesta di hotel maka lebih banyak tema menarik yang bisa kita aplikasikan pada pesta pernikahan kita karena biasanya hotel memberikan beberapa pilihan tempat untuk mengadakan pesta yang tentunya tidak bisa dinikmati jika kita mengadakan pesta di gedung atau di rumah seperti misalnya pool wedding party atau pesta pernikahan di pinggir kolam yang mewah, pesta kebun yang lebih privat dan terasa eksklusif, dan bukan tidak mungkin kita juga bisa mengadakan pesta pernikahan di atas atap hotel (rooftop) yang membawa kesan anti mainstream.

4. Meningkatkan Gengsi

Karena pernikahan adalah salah satu momen terpenting dalam hidup maka tak ada salahnya menjaga gengsi kita pada keluarga pasangan dan rekanan yang akan kita undang pada hari bahagia kita nantinya dengan mengadakan pesta pernikahan terbaik toh kita semua selalu bercita-cita bahwa pesta pernikahan kita dan pasangan akan bertahan selama-lamanya sampai maut memisahkan jadi jika terjadi hanya sekali seumur hidup berarti kita harus memberikan yang terbaik pada pasangan kan?

5. Bisa Langsung Honeymoon Atau Mengadakan Ritual Keluarga Langsung Di Kamar

Dan yang terakhir, kelebihan mengadakan pesta pernikahan di hotel adalah adanya kemudahan yang bisa kita nikmati untuk mengadakan ritual kecil keluarga diluar resepsi (atau yang dilakukan sebelum resepsi berlangsung) seperti ritual Sungkem pada orangtua (bagi kebanyakan pasangan pengantin yang mengadaptasi budaya Jawa) ataupun ritual Tea Pai (ritual memberi minum teh kepada orang yang lebih tua dalam budaya Tionghoa). Selain itu dengan mengadakan pesta pernikahan di hotel maka anda bisa langsung beristirahat dan honeymoon langsung di hotel.

Nah, itu tadi beberapa kelebihan yang bisa kita dapatkan jika memilih hotel sebagai tempat resepsi pernikahan kita di masa pandemi. Nah, jika kalian sedang mencari referensi wedding hotel di masa pandemi ini maka Harris hotel bisa jadi jawabannya. Harris hotel menyediakan berbagai paket pernikahan yang bisa kamu pilih untuk memenuhi impian pernikahanmu. Dengan berbagai protokol kesehatan yang ketat akan membuatmu lebih nyaman mengadakan pernikahan di Harris hotel disaat masa pandemi ini. Jadi tak ada alasan lagi untuk mewujudkan impian pernikahanmu meskipun di masa pandemi kan?

Exit mobile version