Site icon arthanugraha.com

Nih, 5 bisnis asik buat kaum muda, no 5 bahkan bisa dikerjain sambil tiduran!

bisnis kaum muda

Tak terasa sudah setahun lebih bangsa Indonesia berjibaku dengan Covid19. Virus Covid19 tak hanya membawa berbagai perubahan pada tatanan hidup masyarakat Indonesia tapi juga membuat beberapa keluarga di Indonesia kehilangan anggota keluarga mereka. Banyak anak menjadi yatim atau piatu karena kepergian salah satu atau kedua orang tua mereka. Banyak orang juga merasakan kesedihan mendalam karena kehilangan pasangan mereka ataupun anak mereka dalam pandemi ini. Tak berhenti disitu, pandemi juga menimbulkan banyak pengangguran sedangkan disisi lain lulusan dari berbagai jenjang pendidikan yang memasuki usia siap kerja juga bertambah. Bagi kamu anak muda yang baru lulus SMA atau kuliah namun ingin mencari penghasilan sendiri di masa pandemi ini, nih saya bagi info 5 bisnis asik yang bisa kamu jalani di masa pandemi, yuk disimak:

  1. Bisnis kaos unik
    Buat kamu anak muda yang kreatif dan menyukai desain, mungkin kamu bisa mencoba bisnis desain kaos. Buat desain kaosmu dengan warna , gambar maupun tulisan yang unik. Selain itu, perlu diingat jika masing-masing desainer pasti mempunyai ciri khas sendiri. Buatlah desain yang unik, antimainstream dan mencerminkan labelmu sendiri, sehingga saat orang membeli kaosmu mereka akan merasa menggunakan produk yang berbeda dari produk lain yang ada di pasaran. Kamu tidak harus mempunyai dana besar untuk memproduksi labelmu sendiri. Dengan memanfaatkan berbagai aplikasi desain yang ada, kamu bisa mempromokan desain kaosmu tanpa perlu mencetaknya di kaos aslinya.

    Dengan demikian, saat ada yang ingin memesan kaosmu, kamu baru mencetak kaos tersebut atau yang bisa disebut dengan sistem pro-order. Nah, jika kamu punya dana lebih, ada baiknya kamu manfaatkan dana tersebut untuk promosi labelmu sehingga lebih dikenal pasar. Kalau perlu, manfaatkan selebgram atau beberapa artis yang memebuka endorse dengan harga yang sesuai dengan budgetmu untuk promosi. Jangan lupa miliki software akuntansi di handphone dan laptopmu untuk memudahkanmu mengelola keuangan bisnismu.

  2. Bisnis tas lokal
    Jika kamu kebetulan tinggal dekat dengan daerah pengrajin kulit maupun mempunyai kenalan atau circle ke pengrajin kulit, kamu bisa coba bisnis tas dengan merkmu sendiri. Bisnis tas lokal ini sebenarnya tak terlalu berbeda dengan bisnis kaos unik karena disini juga dibutuhkan kreativitas dari desain tas yang akan kamu produksi. Kamu bisa mencari berbagai inspirasi melalui berbagai katalog tas bermerk yang bisa kamu temui di website mereka. Ingat ya, mencari inspirasi, bukan untuk meniru desain tas tersebut karena jika desain tas kamu unik maka customer pasti akan tertarik datang membeli tasmu.

  3. Bisnis Katering sehat
    Pandemi yang membuat banyak orang melakukan aktivitas hanya dari rumah membuat jarum timbangan badan sebagian besar orang bergerak semakin ke kanan. Percaya atau tidak hal ini membuat banyak keresahan. Katering sehat merupakan salah satu jawaban bagi mereka yang ingin menurunkan berat badan dengan cara sehat. Buat kalian yang mempunyai keahlian memasak, kalian bisa mempelajari dulu mengenai resep-resep katering sehat dari berbagai sumber sebelum terjun ke bisnis ini.

    Katering makanan sehat merupakan bisnis yang sedang naik daun akhir-akhir ini, karena itu strategi marketing yang baik sangat diperlukan dalam bisnis ini. Sisihkan dana untuk promosi agar merk katering sehat milikmu dikenal luas. Jaring pertemanan dengan para pecinta makanan sehat melalui media sosial untuk dijadikan salah satu pasar targetmu.

  4. Bisnis sepatu lokal
    Saat ini tersedia berbagai produsen sepatu lokal tanpa merk yang bersedia mencantumkan merkmu di sepatu mereka untuk kamu jual sendiri. Beberapa produsen ini ada di daerah Bandung.
    Kamu bisa menghubungi mereka untuk memulai bisnis sepatu milikmu sendiri. Memang kamu tidak bisa menentukan desainnya sendiri tapi dengan promosi yang tepat dan harga terjangkau, yakin deh jika bisnis sepatu milikmu akan bisa sukses.

  5. Reseller
    Jika kamu adalah tipikal orang yang tidak mau repot dan mager (males gerak) tapi pengen punya bisnis, maka resellerlah jawabannya. Dengan menjadi reseller, kamu bahkan bisa mengerjakan bisnismu dari atas kasur sambil tiduran dengan cukup menggunakan gawai yang kamu punya seperti handphone, tablet atau laptop.

    Jual sebanyak mungkin variasi barang agar customermu bisa mempunyai lebih banyak pilihan. Pilihlah sumber toko yang akan kamu bantu jual dengan reputasi toko yang baik dan terpercaya agar customermu juga tak kecewa. Beri pelayanan sebaik mungkin pada customer agar mereka merasa puas dan bisa menjadi langgananmu.

Nah kawan, satu lagi yang tak kalah penting dari sebuah bisnis adalah bagaimana mengelola keuangan dari usaha atau bisnis itu sendiri.Kamu gamau kan jika bisnis yang sudah kamu rintis dari kecil malah nantinya berantakan karena kesulitanmu mengelola keuangan?. Software akuntansi bisa membantumu mengelola keuangan usahamu.

Apa sih pentingnya software akuntansi? Dengan software akuntansi, kalian bisa mencatat pemasukan, pengeluaran bisnis kalian. Kalian juga bisa mengetahui berapa barang yang sudah terjual dan mengetahui sisa stok barang kalian. Biaya-biaya , membuat invoice maupun pembukuan keuangan yang rumit itupun bisa kalian baca dengan mudah dengan bantuan software akuntansi.

Nah, buat kalian yang bingung cari software akuntansi, nih saya perkenalkan dengan Kledo. Kalian bisa memanfaatkan software akuntansi ini dengan hanya membayar Rp. 0,- alias gratis lho jika digunakan oleh 1 user namun terbatas hanya untuk memonitor biaya pengeluaran, penjualan dan pembelian, monitor Saldo Kas dan Bank.

Kledo juga menyediakan fasilitas pengguna lebih dari 1 user dengan fungsi akuntansi yang lebih beragam yaitu paket pro dan elite. Paket Pro dan Elite ini, harga langganan perbulannya sangat terjangkau, bahkan jika kalian langganan satu tahun sekaligus akan mendapatkan diskon 10%.

Exit mobile version