NEW!Referensi istilah di supply chain dan logistik Buka di sini
Tulisan Lepas

Aset BGR Naik 63,61 Persen

1 Mins read

disadur dari republika.co.id

JAKARTA — PT Bhanda Ghara Reksa (BGR) (Persero), perusahaan milik negara yang bergerak dalam bidang logistik, mecatatkan kenaikan total aset perusahaan pada tahun buku 2015 menjadi Rp 769,44 miliar. BGR mencatat kenaikan ini mencapai 63,61 persen secara year on year (yoy).

Direktur Utama BGR, Agus Andiyani, menjelaskan, perseroan merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) penyedia jasa logistik terintegrasi yang didukung dengan infrastruktur hampir di seluruh wilayah Indonesia. BUMN ini memiliki sebanyak 24 cabang, sistem teknologi informasi, serta SDM yang profesional.

“Selama 39 tahun, perseroan melakukan transformasi menjadi perusahaan jasa logistik dengan visi menjadi perusahaan jasa logistik yang memberikan solusi, andal, dan terkemuka. Melalui moto integrated logistics solution, perseroan memberikan pelayanan logistik, yakni BGR Integrated Logistics Solution (ILS), BGR Transportation, BGR Warehousing, BGR Freight Forwarding, dan BGR Express,” ujarnya, Selasa (21/6).

Laba bersih perusahaan pada kinerja tahun buku 2015 lalu juga mengalami pertumbuhan mencapai 12,30 persen dibanding tahun 2014, atau menjadi Rp 60,06 miliar. Pertumbuhan laba bersih yang diperoleh perusahaan diiringi dengan pendapatan perusahaan pada 2015 sebesar Rp 918,05 miliar, atau tumbuh 18,77 persen.

Pendapatan perusahaan pada 2015 mendapatkan sumbangan terbesar dari sektor bisnis distribusi yang mencapai Rp 536,47 miliar, diikuti sektor bisnis pergudangan sebesar Rp 379,27 miliar, dan bisnis kurir Rp 2,31 miliar.   Idealisa Masyrafina, ed:Ichsan Emrald Alamsyah

sumber: http://www.republika.co.id/berita/koran/financial/16/06/22/o961056-aset-bgr-naik-6361-persen

1528 posts

About author
Saat ini bekerja di perusahaan home furnishing. Hobi jalan-jalan, makan dan bersepeda.
Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.