NEW!Referensi istilah di supply chain dan logistik Buka di sini
Berita Logistik Indonesia

Bisa Ekspor Langsung Pakai Kargo Garuda

1 Mins read

Bisa Ekspor Langsung Pakai Kargo Garuda

disadur dari kalsel.prokal.co

BANJARBARU – PT Garuda Indonesia Banjarmasin, Kamis (12/5) pagi kemarin meresmikan pembukaan Kargo Garuda Internasional ekspor, di Terminal Kargo Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin di Jalan Angkasa Landasan Ulin Kota Banjarbaru. Hal ini dilakukan guna meningkatkan pelayanan kepada pelanggannya di Kalimantan Selatan.

General Manajer Garuda Indonesia Banjarmasin Cecep Budiman mengatakan, dengan kargo ekspor ini, masyarakat Kalsel akan lebih muda mengirim barang ke luar negeri. Seperti pada peresmian kemarin, dilakukan ekspor pertama rajungan ke Kuala Lumpur Malaysia. “Sebelumnya kita ekspor melalui Jakarta,” terangnya.

Kargo Garuda Internasional ekspor ini sendiri, juga sudah karantina dan bea cukai, yang artinya akan menambah pendapatan untuk Kalimantan Selatan.

Cecep pun menyebut, terwujudnya kargo internasional ini sendiri berkat kebijakan Presiden Joko Widodo, yang membuat birokrasi lebih nyaman dan tidak kaku. “Proses ekspor, import dimudahkan peluangnya,” cetusnya.

Meski demikian, pada tahap awal ini Garuda Kargo International ekspor hanya melayani Rute Kalsel, Kuala Lumpur Malaysia. Tetapi dalam waktu dekat, pihaknya kembali akan membuka tujuan pengiriman ke Bangkok, Thailand.

Sementara itu, Alfian dari CV Barracuda Jaya selaku pengguna jasa mengaku sangat berterima kasih dengan kesempatan ini. “Hari ini kami mengirimkan 2,17 ton rajungan. Mudah-mudahan berkelanjutan dan tidak hanya rajungan, tapi juga hasil laut lain, seperti ikan dan kepiting. Sehingga bisa menaikan perekonomian Kalsel,” tandasnya. (zay/al/bin)

sumber: http://kalsel.prokal.co/read/news/3147-bisa-ekspor-langsung-pakai-kargo-garuda.html

1486 posts

About author
Saat ini bekerja di perusahaan home furnishing. Hobi jalan-jalan, makan dan bersepeda.
Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.